Widget HTML Atas

Menikmati Kuliner Malam di Resto Anggrek Pangkalpinang, Bangka

Resto Anggrek Pangkalpinang - Rasa-rasanya saya tidak banyak menulis tentang kuliner ya, lebih banyak menulis tentang tempat-tempat wisatanya dari pada menulis tentang resep masakan atau review Kuliner Resto di tempat tujuan wisata.

RESTO ANGGREK PANGKALPINANG


Kuliner dan wisata memang tidak dapat dipisahkan. Selain tempat wisata, seperti spot-spot wisata terpopuler, terbaik dan instagramable, yang menjadi tujuan berikutnya bagi para wisatawan adalah mencicipi dan menikmati aneka masakan dari daerah tujuan wisata.

Terutama makanan atau kuliner khas dari daerah tujuan wisata itu sendiri. Seperti misalnya, Garut dengan dodol nya, Jakarta dengan kerak telornya, Bangka dengan otak-otak nya, dan lain sebagainya.

Bahkan tidak sedikit dari para wisatawan/ traveller menjadi tujuan utama perjalanan wisata atau liburannya adalah kuliner, bukan spot-spot wisatanya, yang biasa kita kenal dengan sebutan wisata kuliner.

Baca: Daftar Restoran Terbaik di Pangkalpinang Versi Travellers' Tripadvisor


Wisata Kuliner Bangka Belitung


Baiklah, kali ini saya ingin mengajak kamu untuk mencicipi makanan dari salah satu restoran yang cukup terkenal di Bangka Belitung ini.

Sejak tahun 1982, restoran ini masih bertempat di lokasi yang sama, yakni di kawasan Pasar Kota Pangkalpinang.


Wisata Kuliner Bangka Belitung  

Pasar yang kini telah menjadi pusat perbelanjaan BTC (Bangka Trade Center) ini sudah dari dulu telah menjadi pusat jajanan kuliner masyarakat Bangka hingga sekarang.

Di sepanjang jalan ini, kamu akan menemukan kerumunan orang yang duduk di meja panjang dipinggir jalan sambil menikmati jajanan khas Bangka, seperti kue-kue dan otak-otak bangka, dengan ditemani segelas "kopi panas" atau "teh fusui" (Susu Kedelei).

Wisata Kuliner Bangka Belitung

Kebayangkan asik nya?

Saya lahir dan besar serta menetap di Pangkalpinang, saya mengenal restoran ini sudah cukup lama. Seingat saya, restoran ini dulu terkenal dengan menu khasnya, yakni berbagai macam jenis "ES" nya.
Ada "Es Tapai Singkong", "Es Campur Pelangi", "Es Teler", "Es Shangai", "Es Nangka" dan masih banyak lagi jenis minuman es lainnya.

Akan tetapi, seiring perjalanan waktu atau mungkin juga sebagai cara memuaskan keinginan pelanggannya, resto ini tidak hanya menjual berbagai macam jenis "Es" lagi, namun disertai dengan makanan-makanan berat lainnya.


Wisata Kuliner Bangka Belitung  

Walaupun demikian, resto ini tidak menghilangkan ciri khasnya, yakni sajian berbagai macam jenis mimuman "Es" nya.

Saya tidak ingat lagi, sudah berapa kali saya mencoba masakan dan minuman di resto ini, yang pasti sekali saja kamu mencoba menu special dan andalan resto ini yakni ragam jenis "es campur" nya tadi, saya pastikan kamu pasti ingin mencobanya lagi.

Baca: Pulau Bangka, Destinasi Wisata Murah Meriah Bagian 2

Terletak di depan BTC (Bangka Trade Center) pusat perbelanjaan kota Pangkalpinang, di sepanjang jalan yang juga merupakan pusat jajanan malam kuliner khas masyarakat Bangka, tidaklah sulit untuk sampai dan menemukan resto ini.

Menu Aneka Masakan Resto Anggrek Pangkalpinang:


1. Ragam Makanan Kwetiaw, Noodles White Noodles



Menu Kwetiaw, Mie, Bihun Resto Anggrek


2. Ragam Masakan Shrimp Squid (Udang dan Cumi-cumi)



Seafood Udang dan Cumi Resto Anggrek


3. Ragam Masakan Beef (Daging Sapi)



Menu Masakan Daging Sapi Resto Anggrek


4. Ragam Masakan Chicken Fish (Ayam dan Ikan)



Menu Masaan Ayam dan Ikan Resto Anggrek


5. Steak



Menu Steak Resto Anggrek


6. Ragam Masakan Fried Rice (Nasi Gorang)



Menu Nasi Goreng Resto Anggrek


Menu Aneka Cemilan Resto Anggrek Pangkalpinang:



1. Bread/ Banana/ Tape (Roti, Pisang dan Tapai)



Menu Roti, Pisang dan Tapai Resto Anggrek


2. Fries (Beragam Goreng-gorengan)




Menu Pencuci Mulut Resto Anggrek Pangkalpinang:



1. Pasta Salad



Menu Pasta dan Salad Resto Anggrek


Menu Aneka Minuman Resto Anggrek Pangkalpinang:



1. Tea/ Coffee (Teh dan Kopi)



Menu Teh dan Kopi Resto Anggrek


2. Ragam Minuman Juices (Jus)



Menu Jus Buah Resto Anggrek


3. Ragam Minuman Ice (Es)



Menu Special Es Resto Anggrek


4. Aneka Es Campur :



Menu Es Campur Resto Anggrek  

Tulisan saya kali ini, tidak akan mereview makanan dan minuman yang ada di resto ini, karena menurut saya, resto yang sudah berdiri sejak 1982 ini hingga sekarang masih menjadi tempat favorit masyarakat Bangka.

Jadi saya pastikan, masakan dan minuman yang ada di resto ini, enak banget. Maknyuss...Top lah pokoknya.

Untuk rasa makanan dan minumannya dijamin enak, namun demikian masih ada kekurangan dalam hal tempat dan fasilitas lainnya, seperti, tempat yang terlalu sempit, dan tidak ada nya ruang parkir yang memadai untuk pengunjung.

Kekurangan lainnya, yakni tidak ada tissu diatas meja.

Walaupun demikian, semua kekurangan tadi tidak langsung berhubungan dengan makanan dan minuman yang disajikan, dengan kata lain, jika kamu sudah merasakan makanan dan minumannya kamu akan lupa atas kekurangan-kekurangan kecil lainnya.

So, jika kamu berkesempatan untuk berwisata pantai dan wisata kuliner di Kepulauan Bangka Belitung ini, jangan lupa ya untuk mampir dan mencoba menu masakan dan minuman di Resto Anggrek Pangkalpinang ini, kamu pasti suka.

Note : oh iya kisaran harga di Resto Anggrek ini cukup lumayan mahal, tergantung jenis makanan yang kita pesan...untuk rasa makanan dan minumannya, porsi, dan kualitasnya, oke kok dengan harga segitu.
Deddy's
Deddy's Seorang abdi negara yang aktif menulis blog dikala libur
Follow me: @deddy

Posting Komentar untuk "Menikmati Kuliner Malam di Resto Anggrek Pangkalpinang, Bangka"